TENTANG KEPEMIMPINAN

    Mengenal gaya kepemimpinan Sosok Kang YOTO

Saat menjadi Bupati Kang Yoto dikenal dengan beberapa prestasi nya dalam memimpin Bojonegoro. Apalagi hampir 10 tahun menjabat, beberapa trobosan sudah ia lakukan dalam membangun dan mengelola Kabupaten Bojonegoro ke arah yang lebih baik. Melalui tangan yang kreatif dan juga solutif ia mampu membangkitkan Kabupaten Bojonegoro dari daerah yang tertinggal, miskin, intoleran dan malah juga sering menjadi langganan banjir, pandangan negatif terkait Kabupaten Bojonegoro berbalik menjadi pandangan yang positif, hingga menjadi contoh dunia, ratusan penghargaan sudah ia raih, baik secara nasional maupun internasional. Keberhasilan Kang Yoto ini dalam mengentaskan kemiskinan yang ada, serta temu nya tentang dialog generative dalam kajian disertasinya, membuat ia di akui sebagai salah satu ahli pembangunan Desa di Indonesia.

Dalam masa kepemimpinannya beliau menerapkan gaya kepemimpinan transformational. Gaya kepemimpinan ini adalah suatu cara kepemimpinan yang mengarah ke perubahan positif pada pemerintahannya. Seorang pemimpin transformasional tidak hanya memperhatikan dan terlibat dalam proses, mereka juga difokuskan untuk membantu setiap anggotanya untuk dapat berhasil dalam melaksanakan setiap tugas.

Sosok kang Yoto merupakan sosok pemimpin daerah yang dapat dijadikan teladan dalam memimpin, dengan sikapnya yang tegas, berani bertanggung jawab dan  selalu terbuka terhadap orang lain, membuat sosok kang yoto perlu dijadikan figure pemimpin diberbagai wilayah Indonesia, disamping kebehasilannya sebagai pemimpin yang tegas berani ini,juga beliau menaruh harapan kepada rakyatnya, dia yakin bahwa dengan adanya keyakinan dan keinginan dari rakya maka bojonegoro bisa bangkit dari keterpurukan, alhasil dengan adanya peran aktif dari semua kalangan yang ada, bojonegoro sekarang telah menjelma sebagai kota yang maju, perekonomiannya meningkat pesat dan banyak masyarakat yang sudah merasakan kehudupan yang selayaknya

bagi Kang Yoto mendengar dan mengerti keluhan masyarakat adalah kunci pemerintahan yang sehat. Karena agar menciptakan pemerintahan yang baik, perlu mengerti dan memahami permasalahan sosial disekita. Tidak penting menjadi apa yang penting adalah bagaimana bisa berguna untuk sesama, tutur Kang Yoto. Karakter yang penting dan harus dimiliki generasi muda saat ini menurut Kang Yoto adalah optimis dan jujur. Optimis karena selalu melihat masa depan dan jujur sebagai modal untuk belajar lebih baik lagi. 

Kepemimpinan yang dilakukan Kang Yoto tentu menjadi inspirasi bagi oranglain bahkan terbukti menjadi percontohan dunia melalui ajang Open Government Partnership (OGP) atau percontohan Pemerintah Daerah terbuka. Kepemimpinan seperti ini patut dicontoh oleh pemimpin lain karena menjadi pemimpin bukan perihal lupa dengan janji kepada rakyat, tetapi menjadi pemimpin untuk mewujudkan visi misi yang sudah dibuat, melayani dengan lebih baik lagi dengan cara memahami dan mendengarkan keluhan masyarakat. *Muhammad Juliansyah 2019_045 Ilmu Pemerintahan, Universitas Muhammadiyah Malang

Komentar